KUDUS - Pada Hari ini dilaksanakan pelantikan Kepala Daerah Serentak oleh Presiden Republik Indonesia, Ucapan selamat atas pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kudus, Jawa Tengah, tidak lagi dimonopoli karangan bunga karena saat ini mulai banyak yang mengirimkan berupa bibit tanaman buah.
"Kami
memang belum menghitung jumlahnya, tetapi untuk pertama kalinya ada ucapan
untuk Pemkab Kudus menggunakan bibit tanaman buah karena sebelumnya berupa
karangan bunga," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Kudus Revlisianto
Subekti di Kudus, Kamis.
Pada
Kamis (20/2) pagi, kata dia, tercatat enam bibit buah yang dikirimkan,
sedangkan siang hari ada tambahan berupa bonsai.
Ia
mengakui tidak ada permintaan demikian, karena inisiatif pemberi ucapan selamat
atas dilantiknya Sam'ani Intakoris dan Bellinda Putri Sabrina Birton sebagai
Bupati dan Wakil Bupati Kudus definitif.
Menurut dia, ucapan selamat dalam bentuk bibit tanaman tentu
sangat bermanfaat bagi lingkungan, sekaligus mendukung pemerintah dalam
menggalakkan program penghijauan.
Ia
memperkirakan jumlah ucapan selamat akan terus bertambah karena saat ini di
lingkungan Kantor Bupati Kudus sudah penuh, sehingga harus ditempatkan di
kawasan Alun-alun Kudus.
"Kami
juga menyampaikan terima kasih terhadap semua pihak yang mengirimkan ucapan,
baik dalam bentuk karangan bunga maupun bibit tanaman dan tanaman hias,"
ujarnya.
Bisnis
karangan bunga, kata dia, tetap masih memiliki peluang, meskipun saat ini mulai
ada yang menggunakan bibit tanaman buah maupun tanaman hias.
Hari ini (20/2) merupakan pelantikan Sam'ani Intakoris dan Bellinda Putri
Sabrina Birton sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kudus periode 2025-2030.
Bibit
tanaman buah yang dijadikan ucapan selamat atas pelantikan Bupati dan Wakil
Bupati Kudus, yakni bibit tanaman mangga, klengkeng, jeruk pamelo, dan sawo.
Selain itu ada tanaman bonsai juga mewarnai barisan karangan bunga di kompleks
Pendopo Kabupaten Kudus.*
Sumber Berita : Antara News.